BPBD Boltim Imbau Warga Waspada Terhadap Bencana

BOGANINEWS, BOLTIM – Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) menghimbau kepada masyarakat agar tetap waspada dan cepat tanggap terhadap bencana alam seperti gempa, tsunami, badai dan kebakaran hutan.

Hal ini dikatakan Kepala BPBD Boltim, Elfis Siagian, bahwa dengan dikondisi cuaca seperti saat ini, harus tetap diwaspadai.

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

“Kondisi saat ini kita tidak bisa menyangka apabila terjadi bencana alam. Kondisi cuaca seperti kemarau panjang dan angin yang bertiup dari selatan sangat kencang, itu patut diwaspadai. Kami menghimbau agar masyarakat Boltim agar tidak sembarang membakar ketika berada di kebun, karena ini bisa memicu terjadinya kebakaran hutan,” pinta Siagian Selasa (2/10).

Menurutnya, kalaupun ingin membersihakan dan membakar rumput di hutan, harus selalu diawasi.

“Ketika membakar rumput harus dijaga sampai apinya padam baru bisa meninggalkan kebun, agar tidak terjadi kebakaran hutan. Masyarakat harus mengantisipasi serta cepat tanggap terhadap perubahan cuaca pada kondisi rawan bencana. Saat ini kita ketahui, saudara-saudara kita di Palu dan Donggala telah di timpa bencana tsunami dan gempa. Maka kita disini harus tetap waspada,” imbaunya. (AGM)

Komentar