Disdukcapil KK Terus Layani Perekaman e-KTP

BOGANINEWS, KOTAMOBAGU – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kotamobagu tetap memberikan pelayan bagi masyarakat yang ingin melakukan perekaman e-KTP sekalipun sudah memasuki masa libur.
Pelayanan tersebut tak hanya dilakukan di kantor Disdukcapil Kotamobagu, tetapi juga dilakukan di Pasar Senggol yang berada di Desa Poyowa Kecil, Kecamatan Kotamobagu Selatan.
Kepala Disdukcapil Vigina Olii, mengatakan, pelayan perekaman e-KTP di pasar senggol itu, mulai dibuka Sabtu (9/6/2018) siang tadi. “Pelayanan perekaman e-KTP yang dibuka setiap hari libur itu sudah dilakukan sejak tiga bulan lalu. Hari ini kita buka di lokasi pasar senggol. Ada juga pelayanan di kantor” kata Olii.
Ia menjelaskan, pelayanan perekaman di pasar senggol dimulai pukul 10:00 hingga pukul 16:00 Wita.“Sedangkan pelayanan di kantor dibuka pukul 09:00 sampai dengan pukul 14:00 wita, Untuk perekaman ini kami langsung mengeluarkan surat keterangan (Suket),” jelasnya.(Tr01)

Komentar