Pemkab Bolsel Salurkan Bantuan Bencana

BOGANINEWS, BOLSEL- Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), sudah mendistribusikan bantuan logistik untuk warga korban bencana di Kecamatan Pinolosian Timur (Pintim).

Menurut Kepala BPBD Bolsel, Yamin Ismail, sejak Senin (25/9) bantuan logistik sudah disalurkan di tiga desa masing – masing Desa Onggunoi, Onggunoi Selatan, dan Posilagon. “Bantuan ini merupakan bentuk perhatian Pemkab Bolsel terhadap masyarakat yang tertimpa bencana,” jelas Yamin.

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

Senada dikatakan Sekretaris BPBD Bolsel Suardi Paputungan, bahwa. jenis bantuan yang diserahkan berupa paket ‘familly kit’, dan kit ware’. Ada juga perlengkapan kesehatan keluarga. “Bantuan sudah diterima warga di Tiga desa yang ada di Pinolosian Timur,” akunya.

Dengan turunnya bantuan logistik dari Pemkab Bolsel, Sangadi (Kepala Desa) Posilagon, Masri Dilapanga, sangat berterima kasih atas bantuan logistik yang disalurkan Pemkab Bolsel. “Kami mengapresiasi gerak cepat BPBD, yang sangat membantu mengurangi beban masyarakat,” ucapnya.

Di sisi lain, saat ini akses jalan yang digunakan masih masih menggunakan jalur alternatif yang dibuat Dinas Pekerjaan Umum (PU). Menurut Kepala Dinas PU Bolsel, Teddy Manika, pihaknya telah menginstruksikan Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) untuk membersihkan material longsor.

“Satu alat berat sudah dikirim. Dalam waktu dekat akses jalan akan kembali terbuka, karena alat berat sudah mulai beroperasi untuk membuka jalan,” terang Teddy. (Holan)

Komentar