Desa Bai Borong Juara Satu Lomba Tingkat Kecamatan Nuangan, di Kegiatan Memperingati HUT Kabupaten Boltim Ke-15 Tahun

BOGANINEWS, BOLTIM – Luar Biasa Desa Bai, Kecamatan Nuangan Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), borong juara satu tingkat kecamatan, untuk empat lomba kegiatan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-15 Tahun, Kabupaten Boltim.

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

“Alhamdulillah berkat kekompakan perangkat desa juga masyarakat, kami Desa Bai juara satu untuk untuk lomba Gazebo juara 1, Lomba Menu masakan Juara 1, lomba keindahan taman juara 1, dan penghargaan desa aktif kreatif setingkat kecamatan Nuangan,” ujar Sangadi Bai Meity Paputungan.

Ketua TP-PKK Kabupaten Boltim Saat penyerahan Hadia Juara 1 ke Desa Bai.

Sangadi Bai Meity Paputungan didampingi Sekdes Riski Mamonto, menuturkan kegiatan ini dalam rangka memperingati HUT Kabupaten Boltim yang ke-15 Tahun.

“Kegiatan ini untuk memeriahkan HUT Boltim. Kami desa se Kecamatan Nuangan mengikuti semua lomba yang ada. Adapun penyerahan hadiah trophy oleh Ketua TP-PKK Boltim Ny Seska Ervina Budiman, juara satu Gezebo, Menu dan juara satu Keindahan Taman diserahkan oleh Ibu Camat Nuangan, dan dari Dinas PMD kami dapat penghargaan sebagai Desa aktif dan kreatif,” ucap Meity Paputungan.

Lanjutnya, atas nama pribadi dan pemerintah desa, mengucapkan selamat HUT ke-15 Tahun Kabupaten Bolaang Mongondow Timur.

“Semoga Boltim lebih maju, Bersinar, dan berkembang, menjadi daerah kaya akan SDM, dan Sumber Daya Alam, dikenal sebagai daerah kaya Destinasi wisata, dibawah kepemimpinan Bapak Bupati Boltim Sam Sachrul Mamonto (SSM), dan Ketua TP-PKK Boltim Ny Seska Ervina Budiman,” ujarnya.

Penyerahan trophy Desa Kreatif dan aktif.

Ketua TP-PKK Kabupaten Boltim Ny Seska Ervina Budiman mengucapkan banyak selamat kepada para pemenang lomba kegiatan antar kecamatan untuk memeriahkan HUT Boltim.

“Banyak selamat bagi desa juara, yang kreatif, dan aktif. Terimakasih bagi pemerintah kecamatan dan jajaran Sangadi dan perangkat desa yang telah ikut serta berpartisipasi dalam kegiatan ini. Selalu kreatif dan berinovasi untuk kemajuan desa dan kabupaten Boltim,” ucap Seska Budiman.

Ibu Camat Nuangan serahkan hadiah juara satu lomba Taman terbaik.

Kegiatan itu juga turut dihadiri Ketua TP-PKK Kabupaten Boltim Ny Seska Ervina Budiman S.Sos, jajaran Pegawai Dinas PMD, Dinas Pariwisata, Camat Nuangan, juga Sangadi dan perangkat desa se-Kecamatan Nuangan.

 

Reporter: Agung Mokodompit.

Komentar