BOGANINEWS, KOTAMOBAGU – Tahun 2023 ini Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman (PRKP) Kota Kotamobagu mengusulkan 500 unit Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) ke Kementerian PUPR.
Program ini merupakan bentuk perhatian Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu dan tinggal menunggu hasil verifikasi.
“Untuk program BSPS sudah kami ajukan, saat ini tinggal menunggu hasil verifikasi untuk selanjutnya penerbitan SK oleh kementerian,” ungkap Kepala Dinas PRKP Kotamobagu, Chelsia Paputungan.
Dirinya menambahkan bahwa hal ini merupakan upaya Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu guna meningkatkan hunian bagi masyarakat kurang mampu di Kotamobagu.
“Usulan ini merupakan upaya Pemerintah kIta untuk meningkatkan hunian masyarakat kurang mampu di Kotamobagu,” pungkasnya.
Komentar