BOGANINEWS, BOLTIM – Siswa siswi Sekolah Dasar (SD), dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Satu Atap (Satap), di Desa Jiko Belanga Kecamatan Nuangan Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) akan mengikuti lomba catur tingkat Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) pada tanggal 17 Bulan Februari Tahun 2023.
Nampak terlihat peserta Lomba catur SD, SMP Satap Jikobelanga sangat antusias latihan untuk mengikuti lomba catur tingkat Provinsi pekan depan.
Penjabat Sangadi Desa Jiko Belanga Seprianto, J. Metuak, pada media ini Rabu (8/2/2023), menuturkan bahwa para peserta tengah mempersiapkan diri.
“Untuk dokumen lomba tahun lalu punya, dan peserta utusan anak-anak didik kita antusias latihan, dan sementara pengalangan dana untuk mengikuti lomba catur tingkat Provinsi Sulut pekan depan,” ujarnya.
Dikatakannya, adapun peserta yang kami utus dari Sekolah Dasar, sebanyak tiga orang, yakni 1 putra dan 2 putri. Sedangkan SMP 2 putra 1 putri, jadi total semuanya sebanyak 6 orang.
“Adapun enam peserta lomba catur ini dilatih oleh Aryadi Malonda, Kepsek SMP Satap Jikobelanga, dan kami optimis akan bisa memenangkan lomba catur tingkat Provinsi, dan membawa hadiah untuk mengharumkan nama sekolah juga daerah kabupaten Boltim di tingkat provinsi Sulawesi Utara,” ucap Bapak Guru Seprianto, J. Metuak yang kini juga sebagai Penjabat Sangadi Jiko Belanga.
Reporter: Agung Mokodompit.
Komentar