BOGANINEWS, BOLTIM – Guna memastikan ketersediaan bahan pokok kebutuhan masyarakat, terutama jelang Ramadhan tahun ini, Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Sam Sachrul Mamonto, Kamis (31/3/2022) kemarin, turun langsung ke pasar tradisional di Desa Kotabunan Selatan, Kecamatan Kotabunan.
Saat berada di lokasi pasar, Bupati mengatakan ia ingin mengetahui dan memastikan apa yang menjadi keluhan masyarakat soal kenaikan harga bahan pokok jelang Ramadhan, terutama minyak goreng.
“Sudah menjadi kewajiban pemerintah memastikan ketersediaan bahan pokok, terutama yang ada di pasar. Biasanya bahan pokok itu akan naik lima kali lipat menjelang puasa. Kita akan pastikan dengan betul, bahan pokok apa yang benar-benar kurang, dan itu akan saya koordinasikan dengan pihak bulog,” aku Bupati.
Bupati juga menyebutkan, untuk kenaikan bahan pokok, pihaknya akan berupaya menstabilkan harga tersebut lewat operasi pasar.
“Hari ini kita sudah dapat informasi tentang kenaikan beberapa bahan pokok, dan kewajiban pemerintah harus menfasilitasi itu. Pemerintah harus melihat kebutuhan bahan pokok masyarakat dan berupaya bisa menstabilkan lagi lewat operasi pasar,” jelasnya. (Advertorial)
Komentar