Soal Isu Mafia Proyek, LSM Penjara Gelar Aksi Demo di Kantor Bupati Bolmut

BOGANINEWS, BOLMUT LSM Penjara, Kamis (3/6/2021) menggelar aksi demo di depan kantor Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut). Demo tersebut terkait maraknya informasi yang beredar jika ada mafia proyek.

Menurut aktifis LSM Penjara Ary Putra Muliling, pihaknya menerima informasi dari masyarakat, jika ada permainan proyek untuk barang dan jasa.

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

“LSM Penjara bersama Gerakan Mahasiswa (GM) 351 Bolmut, meminta kejelasan terkait informasi yang beredar di masyarakat bahwa, ternyata di dalam sistem khususnya dibidang Barang dan Jasa terindikasi adanya mafia proyek, serta Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN),” jelas Ary.

Lanjutnya, LSM Penjara juga meminta kepada Bupati Bolmut Depri Pontoh, agar dapat memberikan kejelasan perihal dugaan permainan mafia proyek yang katanya lagi marak terjadi.

“Apa pun bentuknya, jika mendapat keluhan dari masyarakat, maka LSM Penjara berada pada garda terdepan untuk menyuarakannya,” tegas Muliling saat berorasi.

Terpisah, Kabag Barang dan Jasa (Barjas) Ali Dumbela, mengapresiasi LSM Penjara yang sampai saat ini masih eksis melakukan kontrol sosial dan pembagunan di Bolmut.

“Indikasi yang berhembus terkait dugaan mafia proyek, itu tidak ada di Bolmut khususnya di Barjas. Tujuan dari LSM Penjara ini akan kami sampaikan ke pimpinan daerah. Sekali lagi disampaikan isu-isu yang beredar itu tidak benar, karena kami bekerja sesuai regulasi dan aturan perundang-undangan,” aku Dumbela. (WaOne)

Komentar