Bappeda Gelar Rapat Koordinasi

BOGANINEWS, BOLSEL – Untuk mempertajam program daerah, Selasa (22/11) kemarin, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmong Selatan (Bolsel), kembali menggelar rapat koordinasi yang bertempat di Kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) kompleks perkantoran Panango.
Menurut Kabag Humas Bolsel, Ahmadi Modeong, rapat yang dipimpin oleh Asisten II Pemkab Bolsel ini, bertujuannya untuk evaluasi akhir tahun terhadap capaian program dan perencanaan kedepan. “Ini penting dilakukan untuk mengetahui capaian program di masing-masing SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah),” kata Ahmadi. Selain itu, sistem informasi pembangunan daerah juga perlu dibahas bersama. “Makanya seluruh SKPD diperintahkan harus hadir dengan membawa semua data masing-masing,” ujarnya.
Dikatakannya lagi, program yang sudah dilaksanakan, diperlukan bagamana proses pelaporannya. Begitu juga dengan penyusunan dokumen program, sistem pelaporan dokumen program, serta indikator yang perlu dilaporkan dan yang tidak perlu dilaporkan. “Semua program dan pelaporannya harus sesuai data, baik perencanaan maupun pembangunan,” tambahnya. (Ali)

Komentar