BOGANINEWS, BOLSEL – Sebagai wakil rakyat yang memiliki tanggungjawab untuk memperjuangkan Aspirasi Masyarakat (Asmara) di wilayahnya, maka anggota DPRD Provinsi Hj Muslimah Mayulu Mongilong, tadi pagi turun reses di Kecamatan Tomini.
Jaring Asmara yang dilakukan Muslimah ini, dilakukannya di Desa Tolutu dan Milangodaa. Pada saat reses, Muslimah yang akrab disapa Mama Ven ini, mendapat respon positif dari masyarakat. Masyarakat Kecamatan Tomini menilai, selama ini Muslimah banyak memberikan sumbangsi bagi masyarakat Bolsel, serta selalu memberikan perhatian serius terhadap semua aspirasi yang disampaikan masyarakat.
Seperti disampaikan Linda Kadullah warga setempat, bahwa Muslimah setiap turun reses selalu dekat dengan rakyat. “Mama Ven selalu dekat dengan rakyat. Buktinya saat turun reses tadi, Mama Ven telah memberikan bantuan kursi roda kepada warga yang kurang mampu,” tuturnya.
Sementara itu, Muslimah sendiri saat dimintai tanggapannya mengatakan, sebagai wakil rakyat, itu sudah menjadi tanggungjawab anggota dewan dalam menjaring aspirasi masyarakat. “Sebagai wakil rakyat kita harus melihat langsung apa yang menjadi kebutuhan masyarakat. Ini sudah menjadi tanggungjawab moril sebagai wakil rakyat,” terang Muslimah. (HBO)
Komentar