BOGANINEWS, BOLSEL – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Jum’at (8/5/2020) menggelar rapat Paripurna Tahap II Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Kepala Daerah Tahun 2019. Paripurna tersebut dipimpin langsung Ketua DPRD Bolsel Arifin Olii didampingi Wakil Ketua dan dihadiri Bupati Bolsel Hi. Iskandar Kamaru S.Pt.


Tahapan pembahasan LKPJ Kepala Daerah Kabupaten Bolsel, sudah dilaksanakan oleh Pansus DPRD Bolsel bersama OPD terkait, di mana proses pembahasannya dilaksanakan secara cermat untuk proses pengkajian LKPJ penyelenggaraan pemerintahan tahun 2019 kepada DPRD Bolsel.
“Kita patut bersyukur, karena hasil kerja pemerintah daerah dalam hal pengelolaan keuangan daerah Kabupaten Bolsel tahun kemarin meningkat lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya,” kata Arifin.
















Komentar