BOGANINEWS, BOLMUT – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), meminta agar para pelaku investasi baik itu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan perusahan swasta yang berivestasi di Bolmut dapat memberikan kontribusi untuk pencegahan penyebaran virus corona atau Covid-19.
Hal ini disampaikan anggota DPRD Bolmut Suriansyah Korompot. Dikatakannya, pelaku investasi di Bolmut belum ada kontribusi dalam melawan Covid-19.
“Harus benar-benar nyata berupa dukungan moril dan materil dalam membantu garda terdepan memerangi penyebaran Covid19. Dalam upaya pencegahan dan penanganan Covid-19, masyarakat perlu mendapat perhatian dari semua pihak, tak terkecuali dari para pelaku investasi yang ada di Bolmut,” jelasnya.
Lanjutnya, baik BUMN (BNI dan BRI), BUMD (Bank SulutGo), PLN, Perusahan Pembiayaan, PT. GSM dan PT. Perseroan Terbatas (Diler kendaraan bermotor) maupun investor lainnya seperti Alfamart, Indomaret, serta perusahaan pembiayaan yang beroperasi dan berkedudukan di Bolmut, harus berkontribusi.
“Perusahaan selama ini telah mengambil keuntungan secara materil di wilayah Bolmut. Jangan hanya mengambil keuntungan di daerah, tetapi bencana yang ada tidak ada kontribusi,” tegasnya. (WaOne)
Komentar