Ini Tangapan Sangadi Atoga Timur Terkait Anjuran Bupati Pengadaan Ambulance di Desa

BOGANINEWS, BOLTIM – Demi meningkatkan pelayanan kesehatan di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) hingga ke pelosok desa, Bupati Sehan Salim Landjar menganjurkan seluruh Sangadi (kepala desa) untuk memanfaatkan angaran dana desa untuk pembelian mobil Ambulance.

Bupati menyikapi keluhan beberapa desa yang memang belum memiliki mobil ambulance, dengan jarak tempuh yang jauh untuk sampai ke Puskesmas dan Rumah Sakit (RS).

https://boganinews.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241120-WA0078.jpg

“Kami pemerintah telah menyediakan mobil ambulance hanya untuk Puskesmas di tujuh kecamatan. Sementara di Boltim ada 80 desa,” kata Bupati. “Sementera di setiap pelosok desa dengan jarak yang jauh, sangat membutuhkan kendaraan mobil untuk mengatarkan pasien orang sakit,” terang Sehan Belum lama ini.

Menurutnya, mobil Ambulance sangat dibutuhkan ketika ada warga sakit dan harus di rujuk ke Puskesmas, ataupun ke Rumah Sakit. “Makanya Saya rekomendasikan setiap Sangadi bisa kelolah Anggaran Dana Desa (ADD) untuk pengadaan mobil ambulance buat masyarakat di pelosok desa,” pinta Bupati.

Menyikapi itu, Sangadi Atoga Timur Kanno Ngato, sangat mendukung usulan Bupati untuk pengadaan mobil ambulance. “Saya sangat mendukung apa yang dikatakan Bupati untuk pengadaan mobil ambulans. Jika sudah ada regulasinya, mungkin tahun 2020 kami akan mengadakannya. Ini untuk melengkapi sarana dan prasarana penunjang yang menjadi kebutuhan masyarakat yang sakit. Termasuk bisa digunalan untul menjemput mayat dan keperluan lainnya untuk masyarakat Atoga,” jelas Kano, Kamis (17/10/2019). (Agung)

Komentar