Terima 9 Tenaga Nusantara Sehat, Ini Pesan Bupati Bolsel

BOGANINEWS, BOLSEL – Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Hi Iskandar Kamaru SPt, Senin (7/10) menerima Tenaga Nusantara Sehat sebanyak 9 orang, bertempat di ruang dinas Bupati.
Bupati yang di dampingi Sekda, Kadis Kesehatan, Kaban BKPSDM, TUP dan Humas, menerima Tenaga Nusantara Sehat yang di tempatkan di Bolsel.
Bupati berharap, Tenaga Nusantara Sehat bertugas selama dua tahun di Bolaang Mongondow Selatan agar dapat beradaptasi dengan lingkungan kantor, masyarakat dan lingkungan sekitar.
“Perlu  berusaha untuk mengenal karakter lingkungan, sehingga dapat beradaptasi dengan baik di lingkungan kerja,” kata Bupati.
Bupati juga menghimbau, agar Tenaga Nusantara Sehat bekerja sesuai bidang. “Karena akan di evaluasi oleh Pemerintah Daerah serta Pemerintah Pusat,” terangnya.
Diketahui, Program Nusantara Sehat ini telah diatur dalam Permenkes Nomor 16 tahun 2017 tentang penugasan khusus tenaga kesehatan dalam mendukung program nusantara sehat. (Holan)

Komentar