Atlet Bogani MMA Asal Kotamobagu, Ukir Prestasi di Tingkat Nasional

BOGANINEWS, KOTAMOBAGU Para atlet Bogani MMA (Mixed Martial Arts) atau seni bela diri campuran, asal Kota Kotamobagu, terus mengukir prestasi di tingkat Nasional. Prestasi gemilang para putra terbaik Totabuan ini, patut diacungi jempol.
Andre Pakaryanto
Dalam beberapa kali laga di One Pride MMA, satu per satu para atlet Bogani MMA asal Kota Kotamobagu, mampu menjatuhkan dan melumpuhkan lawan-lawan mereka di atas Oktagon pada kelasnya masing-masing. Bahkan, salah satu atlet atas nama Rinaldo Kasibulan, telah dinobatkan The Best Knockout (KO) di kelasnya.
Aziz Lamarang
“Harapan saya, dapat terus memberikan yang terbaik di MMA. Niat saya akan merebut gelar dan sabuk juara di kelas ini,” aku Rinaldo, kepada BoganiNews.com, Rabu (27/8/2019).
Menurutnya, keikutsertaanya pada One Pride MMA, tidak lepas dari dukungan para pelatih, tim official, keluarga dan doa masyarakat Kota Kotamobagu.
“Saya akan berusaha keras untuk terus memberikan yang terbaik,” ucapnya.
Sementara itu, pelatih sekaligus atlet Bogani MMA Kotamobagu, Andre Pakaryanto dan Edward Edo Pakaryanto mengungkapkan, ada lima atlet yang sudah turun bertanding di MMA One Pride. Kelima atlet ini semuanya telah memberikan hasil terbaik.
“Masih ada dua atlet atas nama Weni Dai dan Tesi Turang yang belum turun di berlaga di Oktagon. Kami optimis keduanya bisa meraih kemenangan,” kata Andre Pakaryanto.
Di sisi lain, pemerhati MMA Arvan Makalunsenge, mengatakan, dengan prestasi gemilang yang dipersembahkan para atlet asal Kotamobagu ini, merupakan bagian dari promosi daerah.
“Sebelum dan sesudah bertanding, para atlet diperkenalkan di layar TV One, mulai dari basic bela diri, nama club dan nama daerah asal. Nama Kota Kotamobagu, selalu digaungkan di kanca Nasional. Ini sangat menguntungkan untuk promosi daerah,” ungkap Arvan.
Sekadar informasi, salah satu Atlet Bogani MMA Kotamobagu, atas nama Aziz Lamarang, yang sudah satu kali bertanding dengan kemenangan KO, akan kembali turun di oktagon pada laga keduanya, Sabtu 31 Agustus 2019, pukul 23:00 WITA. (ino)
Nama-Nama Atlet Bogani MMA Kotamobagu yang telah mengharumkan nama daerah di tingkat Nasional :
1. Andre Pakaryanto
2. Rinaldo Kasibulan
3. Edward Edo Pakaryanto
4. Aziz Lamarang
5. Rifai Mamonto

Komentar