BOGANINEWS, KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu hingga saat ini belum dapat melakukan pelelangan terhadap Kendaraan Dinas (Kendis) roda dua milik Pemkot.
Hal ini dikatakan Kepala Bagian Aset Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Kotamobagu, Sugiarto Yunus, Selasa (30/7). Dijelaskannya, penyebab aset belum dilelang karena pihaknya masih menunggu penilaian lanjutan dari Kantor Pelayanan Kekayaan Negara (KPKNL).
Baca juga : https://boganinews.com/2019/07/ratusan-kendaraan-roda-dua-milik-pemkot-kotamobagu-akan-dilelang/
“KPKNL masih ada agenda lain yang mesti diselesaikan, sehingga saat ini aset ini belum habis dinilai,” jelasnya.
Diungkapkannya, bahwa masih ada sekitar 30 Kendis lagi yang masih akan dinilai oleh KPKNL, sedangkan baru 15 Kendis sudah selesai dinilai.
“Minimal harus 45 Kendis, berarti 30 Kendis lagi yang akan dinilai baru kemudian siap dilelang,” terangnya.
Ia pun mengatakan, kemungkinan sekitar akhir Agustus baru aset akan dilelang.
“Kita juga masih akan melengkapi dokumen yang akan di tandatangani oleh Wali Kota Kotamobagu,” katanya. (Ino)
Komentar