BOGANINEWS, BOLMUT – Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Kaidipang, masih terus membuka pendaftaran siswa baru tahun ajaran 2019/2020.
Hal ini disampaikan Kepala Sekolah SMK Kaidipang Moh. Anshar Nusa, melalui Ketua Panitia Arif Djahala, Senin (24/6/2019). Dikatakannya, hingga saat ini pihak SMK Kaidipang masih terus membuka pendaftaran sampai batas waktu yang di tentukan.
“Saat ini sudah 224 Siswa yang mendaftar. Tidak menutup kemungkinan akan terus berbambah,” kata Arif.
Ditambahkannya, Ada 8 jurusan yang di buka SMK Kaidipang. Diantaranya Jurusan ADP, Akuntansi, Multi Media, Teknik Jaringan Komputer, Teknik Gambar Bangunan, Pertanian, Keperawatan, Pemasaran.
“Batas pendaftaran dibuka tanggal 24 sampai 29 Juli 2019 juga pendaftaran secara online,” terangnya. (WaOne)
Komentar