Sepakbola Jadi Cabor Pertama yang Dipertandingkan pada Porprov XI Sulut, Limi Support Skuad Bolmong

BOGANINEWS, BOLMONG Sepabola menjadi cabang olahraga (Cabor) pertama yang dipertandingan pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke XI tahun 2022 yang digelar di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong).

Hal tersebut usai Penjabat Bupati Bolmong Ir. Limi Mokodompit, MM membuka secara resmi pertandingan pertama Cabor Sepakbola yang mempertemukan Kabupaten Bolmong vs Kota Bitung di Lapangan Desa Ayong, Kecamatan Sangtongbolang, Jumat 11 November 2022.

“Mari kita menjaga stabilitas keamanan agar penyelenggaraan Porprov ini dapat berjalan sebagaimana mestinya,” ucap Limi Mokodompit dalam sambutannya.

Tidak hanya itu, Limi memberikan support penuh kepada kontingen dari Kabupaten Bolaang Mongondow khususnya hari ini yang bertanding di cabang olahraga sepakbola.

Hal itu juga tampak saat Limi turut menyaksikan langsung pertandingan antara tim sepakbola dari Kabupaten Bolmong melawan tim sepakbola dari Kota Bitung.

Untuk diketahui, Porprov XI Sulut akan berlangsung dari tanggal 14 November 2022 – 21 November 2022, dimana dari 32 cabang olahraga yang akan dipertandingkan, sepabola menjadi cabang olahraga yang lebih dulu dipertandingkan. (St)

Komentar