Hampir 2 Tahun Dibatasi Pandemi, Akhirnya Kerinduan Yasti untuk Buka Puasa dan Sholat Berjamaah dengan Masyarakat Tercapai

BOGANINEWS, BOLMONG Rombongan yang dipimpin langsung oleh Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow, kembali melanjutkan Safari Ramadhan 1443 H, Rabu 13 April 2022.

Setelah dua hari sebelumnya dilaksanakan di 6 kecamatan lainnya, kali Bupati Yasti bersama rombongan buka puasa dan sholat berjamaah di Desa Ayong, Kecamatan Sangtombolang dan dilanjutkan Sholat Isya, Tarwih dan Witir di Desa Sauk, Kecamatan Lolak.

Kita ketahui bersama, pasca pandemi Covid-19 yang melanda wilayah Indonesia tak terkecuali di Kabupaten Bolmong, ikut berimbas pada agenda penting seperti Safari Ramadhan yang tak bisa dilakukan.

Baca juga: https://boganinews.com/2022/04/safari-ramadhan-pertama-di-kecamatan-passi-timur-yasti-saya-rindu-kegiatan-ini/

Setelah pandemi mulai dapat dikendalikan dan capaian vaksinasi mulai berjalan dengan baik, akhirnya Bupati Yasti bisa menunaikan kerinduannya untuk buka puasa dan sholat berjamaah dengan masyarakat Bolmong.

“Saya rindu dengan masyarakat, terlebih hampir dua tahun belakangan Pemkab Bolmong dan masyarakat tidak boleh melakukan kegiatan-kegiatan silaturahmi karena terhalang masih adanya pandemi Covid-19,” kata Yasti.

Namun kata Yasti, kita juga selaku masyarakat harus mengikuti kebijakan pemerintah agar tidak berkerumun supaya terhindar dari Covid-19.

Baca juga: https://boganinews.com/2022/04/bupati-bolmong-lanjutkan-safari-ramadhan-di-kecamatan-passi-barat-dan-bolaang/

Oleh sebab itu kata Yasti, dirinya selaku pemerintah memberanikan diri untuk bertemu dengan masyarakat dengan melakukan safari Ramadhan, apalagi capaian vaksinasi sudah berjalan dengan baik.

“Kita juga sudah mulai dengan kehidupan baru atau new normal dan sudah berdamai dengan covid-19, karena rata-rata masyarakat kita sudah mendapatkan vaksinasi. Namun kendati demikian kita juga tak boleh abai dan terus menerapkan protokol kesehatan,” kata Yasti.

Baca juga: https://boganinews.com/2022/04/yasti-ungkapkan-rasa-kerinduannya-bisa-buka-puasa-dan-sholat-berjamaah-bersama-masyarakat-di-bulan-ramadhan/

Untuk itu Yasti mengajak kepada masyarakat agar terus mengikuti kebijak pemerintah untuk turut mensukseskan program vaksinasi pemerintah guna menekan angka penyebaran Covid-19.

Melalui momen tersebut, Bupati Yasti kembali membagikan bingkisan berupa baju kokoh, mukenah, sarung, tumbler dan bantuan lainnya. (*)

Komentar