Pemkot Ajak Masyarakat Untuk Berinovasi Dalam Lomba Pemerintahan

KOTAMOBAGU– Pemerintah Kota Kotamobagu melalui Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) kembali menggelar lomba inovasi daerah yang terbuka untuk semua kalangan dengan nama kegiatan Innovative Government Award (IGA) tahun 2022.

Kepala Bappelitbangda Adnan Massinae S Sos Msi melalui Kepala Bidang Litbang Liskawati Mokodompit Spi menjelaskan, bahwa Kegiatan IGA Kota Kotamobagu tahun 2022 bertujuan untuk memacu Perangkat Daerah dan masyarakat untuk meningkatkan Inovasi dan kreativitas sesuai dengan bentuk Inovasi.

“Pemerintah perlu melakukan akselerasi kebijakan sehingga tujuan pembangunan daerah yakni menjadikan Kota Kotamobagu sebagai kota jasa dan perdagangan berbasis kebudayaan lokal menuju masyarakat sejahtera dan berdaya saing bisa tercapai,” ungkapnya

Mokodompit mengatakan, pelaksanaan kegiatan IGA Kota Kotamobagu 2022 diawali dengan tahapan Sosialisasi dan Pendaftaran Proposal Inovasi yang akan dilombakan.

“Tahapan ini dimulai sejak tanggal 23 Februari 2022 hingga 29 April 2022, kemudian dilanjutkan dengan tahapan utama yakni tahapan Seleksi Administrasi, tahapan Presentasi dan Wawancara, tahapan Kunjungan Lapangan atau fact finding dan tahapan akhir adalah Penentuan Pemenang,” ujarnya (And/**)

Komentar