Kapolda Sulut Diajak Bupati Boltim dan Bolmong Melihat Objek Wisata di Dua Daerah

BOGANINEWS, BOLTIM Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim),  Sam Sachrul Mamonto, didampingi istri tercinta Seska Ervina Mamonto Budiman, Minggu (9/1/2022) kemarin, mendampingi Kapolda Sulut Irjen Pol. Drs. Mulyatno.SH.MH dan Bupati Bolaang Mongondow Hj. Yasti Soepredjo Mokoagow, serta Kapolres Kotamobagu AKBP. Irham Halid, SIK dan Kapolres Boltim AKBP. I Dewa Nyoman Agung Surya Negara SIK, mengunjungi obyek wisata Boltim yang terkenal dengan Kabupaten seribu danau.
Kehadiran Kapolda Sulut bersama Bupati Bolmong, serta Kapolres Kotamobagu dan Kapolres Boltim langsung di jamu makan siang bersama, sambil menikmati sejuknya udara dan indahnya panorama alam Cafe Goba’ Molunow di pinggiran Danau Tondok Kecamatan Mooat Kabupaten Boltim.
Kapolda dan Bupati Bolmong Induk menyampaikan sangat senang berkunjung ke-salah satu tempat wisata yang ada di Boltim.
“Dari sekian banyaknya obyek wisata yang ada di Boltim, Kecamatan Mooat kaya akan destinasi wisata dengan tanahnya yang subur dan rempah-rempah. Di daerah ini dingin dan sejuk, terlebih suasana lingkungan sangat nyaman dan menyenangkan,” ucap Kapolda dan Bupati Bolmong, saat berada di Danau Tondok.
Tidak lupa pula Bupati Boltim menyampaikan terima kasih atas kunjungan Kapolda Sulut dan Bupati Bolmong, Kapolres Kotamobagu, dan Kapolres Boltim, bersama rombongan.
“Terimakasih kepada Kapolda Sulut bersama istri, dan Ibu Bupati Bolmong Induk bersama semua rombongan. Jangan sungkan-sungkan main lagi ke Boltim, masih banyak objek wisata yang indah, nyaman dan menyenangkan,” ucap Bupati
Diketahui, sebelumnya Kapolda Sulut Irjen Mulyatno bersama istri dan rombongan di ajak Bupati Bolaang Mongondow Induk Hj. Yasti Soepredjo Mokoagow dan Bupati Boltim  Sam Sachrul Mamonto, bersama istri mengunjungi dan menikmati pemandangan serta udara segar di puncak Insil Bolmong. Kapolda yang didampingi Kapolres Boltim dan Kapolres Kotamobagu, sangat kagum dengan keindahan panorama bumi Totabuan.
Reporter: Agung Mokodompit

Komentar