Target Bupati Boltim Tahun Depan Bangun Infrastruktur, Penataan Wajah Ibu Kota dan Akses Jalan Wisata

[wptv_listing]

BOGANINEWS, BOLTIM Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto, menargetkan tahun 2022 pembangunan infrastruktur, pengembangan pariwisata, penataan wajah Ibu Kota Kabupaten, jalan dan pasar.

Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Boltim, Haris Soemanta. Dikatakannya, tahun depan pembangunan infrastruktur jalan di fokuskan pada Ibukota Kabupaten, akses masuk lokasi wisata dan pasar.

“Bupati terus berusaha memajukan pembangunan di berbagai sektor, terutama yang berkaitan dengan pembangunan infrastruktur dan pengembangan pariwisata yang ada di Boltim. Dalam setiap kesempatan, Bupati selalu mengkampanyekan pengembangan pariwisata sebagai salah satu sektor unggulan untuk menopang pendapatan daerah,” jelas Haris, Rabu (17/11/2021).

Lanjutnya, lokasi yang ditargetkan akan dibangun infrastruktur jalan yakni pasar Tutuyan dan jalan lingkar Tutuyan Kantor Bupati, juga akses jalan untuk lokasi wisata.

“Anggaran yang disiapkan untuk jalan pasar 7,9 miliar dan jalan lingkar 9,8 miliar. Juga untuk pembangunan jalan akses wisata Molobog dan Jiko,” ungkapnya. (Agung)

Komentar