Bupati dan Wabup Bolsel Hadiri Paripurna Mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden 

BOGANINEWS, BOLSEL – Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Hi. Iskandar Kamaru dan Wakil Bupati (Wabup) Deddy Abdul Hamid, Senin (16/8/2021) menghadiri Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolsel, dalam rangka mendengarkan pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia pada sidang tahunan Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR-RI) dan sidang bersama Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI) dan Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD-RI) Tahun 2021.

Sidang paripurna yang digelar di ruang paripurna DPRD Bolsel tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Arifin Olii didampingi Wakil Ketua I dan II, Salman Mokoagow dan Hartina S. Badu dan para anggota DPRD.

Paripurna mendengarkan lidato kenegaraan tersebut dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-76 kemerdekaan RI tahun 2021. Selain mendengarkan pidato kenegaraan, paripurna ini juga penyampaian Rancangan Undang-undang (RUU) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tahun anggaran 2021 dan juga nota keuangan beserta dokumen pendukungnya.

Pidato kenegaraan Presiden RI dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19, merupakan pidato yang ke 2 di musim pandemi. Dalam Pidato Kenegaraan ini, Presiden Joko Widodo menyebut krisis, resesi dan pandemi itu seperti api, sehingga jika memungkinkan memang harus dihindari tetapi jika itu tetap terjadi, banyak hal yang bisa diambil sebagai pelajaran.

“Pandemi Covid-19 telah memberikan hikmah kepada Bangsa Indonesia bahwa krisis menuntut konsolidasi kekuatan Negara untuk melayani rakyat,” kata Presiden.

Presiden juga menegaskan, pengetatan dan pelonggaran mobilitas bukanlah kebijakan yang tidak konsisten, namun sebagai cara untuk menemukan kombinasi terbaik antara kesehatan dan ekonomi masyarakat.

Presiden mengungkapkan, bahwa semboyan Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh hanya bisa di raih dengan sikap terbuka dan kesiapan perubahan menghadapi dunia yang penuh disrupsi. Untuk itu, Presiden mengajak segenap bangsa untuk tangguh dalam menghadapi Pandemi Covid-19 dan berbagai ujian yang akan dihadapi untuk menggapai cita-cita bangsa.

Diketahui, turut hadir pada paripurna tersebut diantaranya, Sekda Bolsel Marzanzius A. Ohy, Forkopimda Bolsel, perwakilan instansi vertikal, Kepala PD beserta ASN Pemkab Bolsel. (Holan)

Komentar