Bupati Bolsel Lantik 28 Sangadi

BOGANINEWS, BOLSEL Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Hi Iskandar Kamaru, Kamis (10/6/2021) telah mengambil sumpah sekaligus melantik 28 Sangadi/Kepala Desa terpilih. Pelantikan dan pengambilan sumpah kepada para Sangadi tersebut, digelar di kantor DPRD Bolsel, sekira pukul 14:00 WITA.

Kegiatan tersebut diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, yang dilanjutkan pembacaan Surat Keputusan (SK) Bupati pemberhentian pejabat Sangadi dan pelantikan Sangadi baru terpilih. Saat mengambil sumpah kepada 27 Sangadi terpilih dan satu Sangadi Pengganti Antara Waktu (PAW), Bupati menyampaikan, bahwa sumpah yang di ucapkan adalah tanggung jawab kepada Bangsa dan Negara dalam mengamalkan Pancasila dan Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia, serta bertanggung jawab atas kesejahteraan rakyat

Bupati juga mengucapkan selamat kepada seluruh Sangadi yang terpilih. “Atas nama pribadi dan pemerintah daerah, saya mengucapkan selamat kepada bapak-ibu Sangadi yang baru dilantik dan diambil sumpah, yang telah sukses memenangkan hati rakyat dan menerima amanah dari rakyat untuk melaksanakan tugas di desa masing-masing,” ucap Bupati.

Bupati menegaskan, sebagai Sangadi yang terpilih sudah sepantasnya mampu menjalankan tugas dan wewenang dengan penuh pengabdian, keikhlasan dalam membangun desa, mewujudkan desa yang mandiri semakin sejahtera dengan tetap menjunjung tinggi adat istiadat. “Kepada para Sangadi yang terpilih, harus rajut kembali persaudaraan. Datangi yang kalah dan rangkul kembali untuk membangun desa bersama-sama. Tidak ada lagi yang terkotak-kotak dan bekerjalah dengan sungguh-sungguh, serta penuh keikhlasan. Sangadi dan BPD sebagai mitra kerja, harus bekerja sesuai aturan,” tegas Bupati

Diketahui, acara tersebut turut dihadiri Wakil Bupati Deddy Abdul Hamid, Ketua penggerak PKK Bolsel, Ketua dan Anggota DPRD, para staf khusus Bupati, Forkopimda Bolsel, Pimpinan OPD, para Camat, tokoh agama, tokoh masyarakat. (Holan)

Komentar