Sachrul: Kalian Bisa Kalahkan Saya, Namun Tidak Dengan Semangat Saya

BOGANINEWS, BOLTIM – Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Sam Sachrul Mamonto, paparkan jenjang karirnya dan berikan edukasi bagaimana bisa jadi orang sukses dikemudian hari.

Mantan Jurnalis senior ini mengatakan, setiap manusia punya niat dan tujuan yang sama, yaitu ingin menjadi mahluk yang baik dan sukses dalam ikhtiar dan karirnya.

“Jika kalian ingin sukses, maka teruslah ikhtiar. Tanamkan perilaku jujur dan bersabarlah. Selain itu, salinglah menghargai sesama manusia,” kata Bupati.

Kata Sachrul, jenjang karirnya jelas dan ditempuh dengan niat dan perjuangan yang keras.

“Saya lahir dari keluarga yang sederhana. Saya bekerja mulai dari wartawan dan pernah juga jadi penyelenggara KPU kala itu. makanya saya paham dengan namanya demokrasi. Selanjutnya, saya diberikan amanat rakyat jadi Ketua DPRD Boltim. Tidak lama menjabat, saya maju calon Bupati namun kalah dan tahun 2000 ikut lagi pencalonan bupati. Alhamdulillah saya dan pak Oskar terpilih jadi Bupati dan Wabup Boltim,” tutur Sachrul di hadapan masyarakat, saat silaturahmi di Kecamatan Mooat, Senin (22/3/2021).

Lanjutnya, dengan niat, Doa, usaha dan bersabar, pasti rejeki akan datang.

“Sesungguhnya jabatan hanyalah sementara. Tapi silaturahmi yang perlu dijaga. Perjuangan saya tidak sia-sia dan bukan di dapat dengan instan, namun penuh perjuangan, karena saya punya prinsip yang kuat. Kalian bisa saja mengalahkan saya dari segi apapun, namun tidak bisa mengalahkan niat dan semangat saya untuk berbuat baik. Tujuannya sama, membangun Boltim lebih baik lagi,” terang Sachrul. (Agung)

Komentar