Ketua DPC PDIP Bolsel, Pimpin Gerakan Tanam Pohon di DAS Pilolahunga Posigadan

BOGANINEWS, BOLSEL – Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Hi.Iskandar Kamaru, Sabtu (23/1/2021) memimpin gerakan penanaman pohon di Daerah Aliran Sungai (DAS) di Desa Pilolahunga Kecamatan Posigadan.
Kegiatan yang di ikuti seluruh pengurus partai mulai pengurus DPC, PAC, hingga pengurus ranting, merupakan rangkaian dari Hari Ulang Tahun (HUT) PDIP yang ke-48.
Ketua DPC PDIP Bolsel dalam arahannya menyampaikan, pentingnya untuk tetap mencintai lingkungan sebagai sumber kehidupan.
“Semoga dengan menanam pohon ini, kita lebih mencintai lingkungan dan sungai sebagai sumber kehidupan,” kata Iskandar.
Diketahui, kegiatan penanaman pohon  ini dilakukan dibeberapa desa diantaranya, Bolaang Uki di sepanjang Sungai Toluaya, kemudian di Posigadan yang dipimpin langsung oleh Ketua DPC PDIP yang juga Bupati Bolsel, serta di Pinolosian yang di pimpin oleh Wakil Bupati (Wabup) yang masing- masing membawa personil dan memakai atribut partai.
Ketua DPC PDIP Bolsel Iskandar Kamaru, turut didampingi tiga anggota Fraksi PDIP yaitu Zulkarnain Kamaru, Hakson Mooduto dan Nelly I. Kasiaradja. (Holan)

Komentar