Musda KAHMI Bolsel Siap Digelar, Figur Muda Ikut Menguat

BOGANINEWS, BOLSEL – Musyawarah Daerah (Musda) Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) ke-II di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), siap digelar pada 3 Agustus 2020 mendatang.‬
‪Musda tersebut rencananya akan di gelar di Desa Botuliodu Kecamatan Tomini, Kabupaten Bolsel. Menariknya, sejumlah nama-nama bakal calon pun saat ini mulai hangat dibicarakan, serta munculnya sejumlah kader muda dari 16 bakal calon yang akan ikut bertarung untuk memperebutkan lima kursi Presidium KAHMI Bolsel.‬
‪Menanggapi hal tersebut, mantan Koordinator Majelis Daerah (MD) KAHMI Bolsel, Hi. Iskandar Kamaru, yang juga saat ini menjabat Koordinator Presidium KAHMI Wilayah Sulawesi Utara, angkat bicara.‬
“Intinya siapapun kader yang akan bertarung, mereka adalah kader-kader KAHMI terbaik. Yang terbaik dari yang terbaik yang nantinya akan terpilih sebagai Presidium KAHMI yang sudah di atur dalam Ad/ART jumlah presidium yang akan mengisi Presidium KAHMI Bolsel,” kata Kamaru, yang juga saat ini menjabat Bupati Bolsel.‬
‪Terpisah, Hamka Ta’amoleh, salah satu kader muda KAHMI Bolsel yang turut maju dalam Musda tersebut mengatakan, forum Musda adalah ajang bertemunya para alumni HMI dari berbagai profesi. Sehingga, momentum Musda ke II KAHMI Bolsel ini, menjadi sarana untuk mencari kader-kader terbaik dari yang terbaik. Untuk itulah, alumni muda Hijau-Hitam ini nantinya berharap, dapat terakomodir dalam jajaran Presidium KAHMI. “Ini untuk mencerminkan adanya lintas generasi,” kata Hamka.
‪Ia juga berharap, KAHMI kedepan bisa lebih baik kinerjanya, ketika bisa mengakomodir alumni muda, yang memiliki semangat dan kinerja yang baik yang siap membawa perubahan. “Apalagi tantangan yang dihadapi KAHMI kedepan pastinya semakin kompleks,” ucapnya.‬ (Holan)
‪Berikut nama nama bakal calon yang akan memperebutkan 5 kursi presidium MD KAHMI Bolsel‬
‪1. Hamka Ta’amoleh
2. Sunardi Kadullah
3. Rikson Paputungan, S.Pd,.M.Pd
4. dr. Sadli Mokodongan
5. Kasman Djauhari, S.Pd,.M.Si
6. Abidin Patilima, ST
7. Verawati Kaawoan, S.Pd,.M.Pd
8. Darwis Hasan, S.Pd
9. Bobby Sampe, S.IK
10. Bobi Sugeha, SE
11. Nanang Bukulu, S.Pd
12. Prabowo Asmungin, SH
13. Eus Daud
14. Vijay Bumulo, SE
15. Arthur Waroka, ST
16. Marwan makalah S.Pd‬