Doyan “Pelesir” Panwaslu Bolmut Disorot

BOGANINEWS, BOLMUT – Banyaknya laporan masyarakat dan temuan Panwaslu di lapangan terkait pelanggaran Pilkada tahun 2018 di Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), menuai sorotan dari sejumlah kalangan.

Seperti diungkapkan salah satu pemerhati Bolmut Abdul Agus Heydemans, bahwa Panwaslu Bolmut terkesan hanya asik jalan-jalan keluar daerah, sementara laporan masyarakat dan temuan Panwaslu sendiri tidak ditindak lanjuti.

“Harusnya Panwaslu segera menindak lanjuti semua temuan pelanggaran Pilkada, baik itu dari Panwascam yang sudah direkomendasikan ke Panwaslu Bolmut,” kata Agus. Mantan Ketua PB KPMIBU itu menambahkan, Panwaslu Bolmut jangan hanya menunggu laporan masyarakat atau memantau pelangaran Pilkada hanya lewat media sosial (Medsos) saja.

“Saya menilai Panwaslu Bolmut hanya asik pelesir keluar daerah, tetapi penanganan pelanggaran Pilkada tidak ada tindak lanjut. Sebagai lembaga pengawas dalam proses Pilkada, seharusnya benar-benar melakukan pengawasan maksimal untuk melahirkan pemimpin yang berkualitas di Bolmut. Jika pengawasan tidak maksimal, lebih baik tidak ada lembaga ini, apalagi hanya asik jalan-jalan keluar daerah,” terangnya.

Sayangnya, Ketua Panwaslu Bolmut Sarwo Edi Posangi belum berhasil dikonfirmasi terkait persoalan tersebut. Dihubungi via WhatsApp, tidak direspon. (WaOne)

Komentar