Realisasi ADD dan Dandes Desa Lion Capai 80 Persen

BOGANINEWS, BOLSEL – Realisasi  Anggaran Alokasi Dana Desa (ADD) dan  Dana Desa (Dandes), serta Dana Bagi Hasil (DBH), Desa Lion, Kecamatan Posigadan, Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Tahap Satu capai 80 persen.
Menurut Ketua Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Desa Lion, Herman Botutihe, total ADD dan Dandes Desa Lion sesuai dengan RAPBDes Tahun 2017 berjumlah Rp. 1.100.000.000. “Untuk tahap satu sudah dicairkan  sebesar 60 persen” aku Herman.
Lanjutnya, untuk pencairan tahap satu, telah direalisasikan untuk membiayai pembangunan fisik berupa drainase yang saat ini pengerjaannya sudah mencapai 75 persen. Termasuk pembuatan lapangan volli ball dan pemberdayaan sudah rampung 100 persen. “Juga untuk pembayaran penghasilan tetap Sangadi (Kepala Desa) beserta aparat dan BPD selama Enam bulan,” jelasnya.
Selain dua pembangunan fisik yang telah dikerjakan pada tahap satu, masih ada dua pekerjaan fisik yang di danai pada tahap dua yaitu, pembangunan Halte dan MCK masih menunggu pencairan berikut dari sisa 40 persen. “Jadi untuk pembangunan Halte dan MCK, masih menunggu sisa anggaran 40 persen,” tambahnya. (HBO)

Komentar