‪BRT Segera Beroperasi Dengan Tarif Terjangkau

BOGANINEWS, KOTAMOBAGU – Lima unit Bus Rapid Transit (BRT) sebagai sarana transportasi umum yang dikelola oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Kotamobagu, dalam waktu dekat akan segera beroperasi dengan tarif murah.

Menurut Kepala Dinas Perhubungan Dolly Zulhaji, lounching perdana BUS tersebut akan dilakukan setelah semua dokumen kendaraan ada. “Surat-surat kendaraan masih dalam proses pengurusan di Polda Sulut. Insya Allah dalam dekat ini selesai,” kata Dolly‬.

‪Untuk masalah tarif kata Dolly, pengguna jasa dikenakan Rp 1500.  “Tarif ini sangat membantu. Jauh dekat, tetap Rp 1500,” akunya.  Dijelaskannya, di Kotamobagu sendiri sudah ada sarana transportasi seperti becak motor (bentor). Tinggal masyarakat yang memilih naik bentor atau bus. “Pilihan tergantung masyarakat.  Pemerintah sudah menyediakan sarana transportasi untuk masyarakat,” jelasnya‬.

Ditambahkannya, sebagai alat transoprtasi umum, diharapan bisa menjadi solusi bagi masyarakat khususnya pemenuhan kebutuhan dan peningkatan sarana transportasi.‬ “Pelajar juga bisa menggunakan transportasi ini. Tujuannya, meminimalisir pelanggaran lalulintas yang kerap dilakukan pelajar saat mengendarai kendaraan pribadi,” tambahnya. (Ino)

Komentar