TPA Pinolantungan Minim Fasilitas

[wptv_listing]
BOGANINEWS, BOLSEL – Lokasi Tempat Pembuangan Akhir (TPA) yang ada di Desaa Pinolantungan Kecamatan Bolaang Uki, masih minim fasilitas. Karena minimnya fasilitas, sehingga TPA tersebut belum bisa dimanfaatkan sesuai peruntukanya. Diketahui, belum semua fasilitas penunjang dibangun. Namun, meski demikian fasilitas bangunan TPA yang dibangun pada 2013 lalu, kini masih beroperasi.
Sebagaimana dikatakan Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH) Bolsel, Saiful Niode, TPA tersebut fasilitas masih terbatas, tapi sudah beroperasi.
“Pembangunan TPA bersumber dari APBN dengan total anggaran Rp 1.7 miliar pada tahun 2013,” kata Niode. Pihaknya mengaku, tahun 2017 mendatang akan melakukan pembangunan lanjutan kelengkapan fasilitas melalui Kementrian Pekerjaan Umum.
“Pengadaan kelengkapan sarana dan prasarana pada TPA tersebut masih tanggung jawab Kementrian PU melalui provinsi,” jelasnya. Ia juga berharap agar TPA yang ada bisa memiliki jembatan timbang.
“Kita bisa ketahui berapa volume sampah yang ada jika sudah dibangun jembatan timbang,” tambahnya. Diketahui, bebarapa sarana yang sangat dibutuhkan pada TPA tersebut diantaranya, wisma tinggal, kantor jaga, hanggar alat, jembatan timbang dan akses jalan masuk. (Lio)

Komentar